1.03.2011

Against All Odds: Menggerayangi Puncak Tertinggi Garut dalam 24 Jam

Berikut ini adalah tulisan sahabat saya, Adhi Pramudya, yang dipublikasikan di Facebook (http://www.facebook.com/note.php?note_id=490407143258). Spesial di awal tahun ini saya mengutip (baca: menyalin utuh) catatan perjalanan yang kami lakukan di penghujung tahun 2010 yang lalu, untuk mengawali blog ini.

Hak cipta dan publikasi foto, memang milik  saya, tetapi seluruh tulisan (kecuali beberapa 'caption' photo) adalah milik karib saya.

Selamat membaca.

==========================

Di akhir 2009 saya mengajak Ricky N. Sastramihardja untuk melakukan pendakian besar di 2010. Saya sebut pendakian besar karena secara pribadi saya tak pernah lagi melakukan pendakian sejak 4 tahun sebelumnya dan sepanjang 3 tahun terakhir saya total berhenti berolahraga. Bagi saya pendakian besar ini akan menjadi tolok ukur sekaligus titik tolak aktualisasi diri. Apakah setelah sekian lama tidak mendaki, tubuh, pikiran, jiwa saya telah berkarat ataukah masih tetap bisa diandalkan untuk waktu-waktu mendatang? 

Untuk itu saya merencanakan target besar pula, target yang tidak boleh terlalu mudah. Saya menunjuk Gunung Tambora di daerah Sumbawa. Kawah dengan radius 7 km terus menggelitik pikiran saya sepanjang tahun 2009. Namun musim kemarau yang tak kunjung datang di negeri ini sepanjang lebih dari 1,5 tahun, waktu persiapan yang minim, dan biaya perjalanan yang tidak sedikit membuat saya mengurungkan rencana ini. 

Memasuki medio 2010 rencana saya ubah dengan tujuan baru, yaitu Pulau Sempu di Malang Selatan. Ajakan teman dan pemandangan laguna yang terperangkap dalam pulau telah memukau imajinasi saya. Namun rencana ini lagi-lagi gagal akibat ketidakjelasan rencana teman tersebut. Padatnya jadwal kerja juga membuat saya harus mengurungkan niat melakukan perjalanan entah sampai kapan.

Akhirnya memasuki Desember 2010, saya bertekad melawan semua rintangan yang ada. Kembali mengajak Ricky, saya menetapkan target baru yang paling mungkin untuk dicapai dari segala aspek. Namun sekali lagi target ini tidak boleh terlalu mudah. Saya harus memilih tujuan yang sama sekali belum pernah saya kunjungi. Pilihan jatuh pada Gunung Cikuray, 2.821 mdpl, sebuah titik tertinggi di wilayah Garut. 

Walaupun tertinggi di wilayah Garut, Gunung Cikuray adalah gunung yang kurang populer di kalangan pendaki. Puncak Cikuray yang misterius, hampir selalu tertutup kabut, dan ketiadaan mitos-mitos lokal membuat Cikuray tidak lebih kondang dari Gunung Guntur yang berpasir dan terlihat masif, apalagi jika dibandingkan dengan Gunung Papandayan yang relatif mudah dicapai dengan kendaraan bermotor dan memiliki pemandangan eksotik di sana sini, dan dipuja sejak zaman penjajahan. 

Niat mendaki Cikuray terus saya pelihara di dalam benak saya sepanjang bulan ini. Dibayang-bayangi pikiran takut gagal lagi akhirnya kami berketetapan hati untuk berangkat dan menemukan momen yang dianggap tepat, yaitu waktu di antara Final Leg 1 dan 2  Piala AFF, antara Indonesia melawan Malaysia. Dengan waktu persiapan logistik dan peralatan yang tidak lebih dari 1 malam di tanggal 26, kami akhirnya berhasil mengajak satu lagi rekan, Donnie Arie, untuk bergabung melakukan perjalanan keesokan harinya.

Kami berangkat menggunakan bus dari terminal Cicaheum, Bandung pada pukul 10.30 menuju terminal Guntur, Garut. Tiba di sana kami makan siang dan melengkapi beberapa logistik  yang masih kurang. Setelah itu kami melanjutkan perjalanan ke daerah Cilawu dengan angkot. Tiba di Cilawu kami melanjutkan dengan ojek melewati perkebunan teh PTPN VIII Dayeuh Manggung menuju Stasiun Relay, yang terletak tepat diantara batas perkebunan dan hutan Cikuray. Di pintu gerbang perkebunan Ricky diminta untuk menitipkan kartu identitas dan dikutip uang Rp. 10.000,- oleh satpam perkebunan.

Perjalanan menuju Stasiun Relay ini sama sekali jauh dari kata mudah. Jika menempuhnya dengan berjalan kaki, Stasiun Relay akan dicapai setelah 3-5 jam melewati perkebunan teh yang sangat-sangat luas. Dengan ojek pun perjalanan cukup menantang. Dengan waktu tempuh 40-60 menit Anda akan melewati jalan berbatu-batu kasar, kubangan air, naik turun yang tiada henti, dan percabangan jalan yang begitu memusingkan. Namun dengan jarak tempuh sekitar 12 km, ongkos yang ditetapkan terasa sangat sepadan. 

Namun tidak hanya itu tantangan yang kami hadapi. Setengah perjalanan melewati perkebunan teh, Cikuray menyambut kami dengan hujan yang cukup deras. Dengan laju ojek yang mirip roller coaster dan kecepatan angin pegunungan yang tidak ramah, kami tak bisa membayangkan jika kami harus menempuh perkebunan super luas ini dengan berjalan kaki. Angin yang  berputar bahkan bersuara keras seperti deru angin pantai. Inilah ketidakramahan pertama Cikuray yang kami rasakan. Namun lagi-lagi tantangan tidak berhenti sampai di situ. 

Saking derasnya hujan, pengemudi ojek akhirnya memakai jas hujan untuk menutupi badan. Sebagai penumpang kami juga ikut kebagian tertutupi oleh lembaran belakang jas hujan, namun justru di situlah masalahnya. Kami tidak bisa melihat apapun yang ada di depan dan sekitar kami. Saat itu kami hanya menyerahkan keselamatan kami pada Tuhan dan percaya sepenuhnya pada kemampuan pengemudi ojek dalam mengendalikan tunggangannya. Akhirnya sekitar pukul 15.00 kami tiba di Stasiun Relay dengan keadaan basah kuyup. 

Stasiun Relay ini dihuni beberapa stasiun televisi nasional. Dari titik inilah biasanya para pendaki menetapkan waktu permulaan dan akhir perjalanan. Di StasiunRelay ini kami menumpang istirahat, mengepak ulang, dan mengisi air bersih, karena memang Cikuray tidak memiliki sungai atau aliran air yang mudah dimanfaatkan. Inilah ketidakramahan Cikuray yang kedua. Tepat pukul 16.00 kami berangkat menuju punggungan gunung dengan satu doa sebelum perjalanan: semoga kami mendaki dalam keadaan cerah.


Tuhan mengabulkan doa kami, cuaca mendadak cerah. Tantangannya sekarang adalah pembuktian yang sebenarnya: mampukah kaki-kaki kami mendaki seperti tahun-tahun yang lewat? Di pinggiran perkebunan teh menuju hutan Cikuray kami disajikan jalan menanjak dengan kemiringan 30-40 derajat. Melewati sisa semak-semak teh kami mulai berada di punggungan gunung dengan ladang akar wangi di sekitar kami. 

Pemandangan dari sana begitu membahagiakan. Stasiun Relay terlihat cantik dengan menara-menaranya yang menjulang dan dilukis dengan lembah dan pemandangan Gunung Guntur dan Galunggung yang cantik di latar belakangnya. Dari sana menatap ke arah puncak Cikuray, terlihat jelas punggungan yang akan menjadi jalur kami menuju puncak. Melihat ketinggian dan kemiringannya, mau tidak mau kami pun menarik nafas panjang. Sungguh menantang.



Tanjakan pertama: melewati perkebunan teh. pada saat perjalan pulang, akhirnya kita sadar bahwa tanjakan ini adalah berubah menjadi turunan yang sangat berbahaya....

Lepas dari ladang akar wangi kami memasuki semak pakis yang rimbun dan pepohonan yang mulai meninggi. Inilah pintu hutan Cikuray. Jalur yang kami lewati masih tergolong landai dan di beberapa bagian agak meninggi dengan pijakan akar. Karena berangkat dari Stasiun Relay cukup sore maka target kami adalah menempuh jarak maksimal sampai kami berhenti di pergantian terang ke gelap. Tepat pukul 17.30 kami sampai pada lahan yang cukup rata di sisi kiri jalur dan bisa memuat 2 buah tenda. Kami memutuskan untuk bermalam di situ. 

Setelah menaruh beban, saya meminta Donnie dan Ricky untuk membangunflysheet sebagai shelter awal, dan saya memutuskan sementara naik sendirian untuk melakukan pengintaian jalur ke atas karena keadaan masih cukup terang. Beberapa puluh meter berjalan saya menemukan persimpangan jalan yang terbuka. Ada satu plang kecil bertanda panah ke kanan yang dipakukan ke batang pohon, namun agak meragukan. Saya memutuskan untuk mengambil jalur sebelah kiri. 

Semakin saya menempuhnya semakin rapat pula vegetasi yang ada, semakin basah jalurnya, semakin sulit karena banyak batang pohon tumbang, dan tentunya semakin gelap. Akhirnya saya memutuskan untuk berbalik arah ke persimpangan jalan sebelumnya. Saya menyadari bahwa ini adalah jalur yang salah. Waktu sudah sedemikian sempit karena cahaya sudah mulai pudar. Sampai di persimpangan saya lantas mengambil jalur yang benar dan menemukan kenyataan bahwa jalur mulai menanjak serius dari situ menuju puncak. 

Kembali ke camp keadaan sudah gelap dan kami mulai membangun tenda dan mengorganisasi persiapan istirahat dengan efektif. Kami menargetkan untuk tidak tidur terlalu larut, agar tetap bugar keesokan harinya agar mampu menghadapi jalur yang terhitung sulit menuju puncak. Dan dimulailah kegiatan favorit para pendaki gunung: memasak! Saya bertindak sebagai chef dan Donnie sebagai asisten chef. Ricky? Tentu saja sebagai pelanggan yang berharap acara memasak ini menjadi demonstrasi fast food mengingat jeritan perutnya yang sedemikian menuntut.





Menu makan kami malam itu adalah nasi putih dan deep-fried caramelized chicken, dilengkapi pop-corn sebagai makanan ringan serta kopi hangat sebagai penutup. Selesai makan waktu sudah menunjukkan pukul 22.00. Kami masuk ke dalamsleeping bag dan beristirahat. Malam itu saya tidak bisa tidur pulas semenit pun. Entah mengapa. Mungkin pikiran saya sudah lebih dulu berjalan-jalan ke puncak gunung ini, sehingga sering kali terjaga. 

Di luar tenda angin bederu kecang dan menampar-nampar pepohonan sepanjang malam. Sempat turun hujan kecil sekitar pukul 1 atau 2 dini hari, namun Cikuray terbilang cukup ramah malam itu. Kami beristirahat dengan tenang. Beberapa menit sebelum pukul 4 pagi saya memutuskan untuk bangun, melipat sleeping bag, membangunkan Donnie, dan langsung memasak untuk sarapan. Ricky bangun 1 jam kemudian.






Menu sarapan pagi itu adalah nasi putih, pan-fried corned beef, dan sup sayuran lengkap, ditutup dengan teh dan kopi panas. Di gunung ini tidak pernah ada hidangan yang panasnya bertahan lebih dari 3 menit. Suhu yang rendah membuat semua makanan atau minuman cepat mendingin dan harus disantap dengan segera. Selesai sarapan kami membereskan peralatan. Mempertimbangkan jalur yang tak mudah, kami memutuskan untuk meninggalkan sebagian peralatan dan logistik. Kami hanya membawa peralatan dan logistik yang dianggap urgen.

Pukul 07.00 kami meninggalkan camp dan menuju puncak. Di persimpangan jalan terbuka, kami berhenti sejenak untuk menutup jalur yang menyesatkan itu dengan dahan-dahan kayu dan menandainya. Dari sana jalur semakin terjal dan mulai menampakkan kesulitannya dalam keadaan terang. Jalur yang kami lewati masuk ke dalam hutan zona Sub-Montana yang terdiri dari pohon-pohon tinggi dan semak berdaun lebar, serta kabut yang masih terbilang masih tipis. Pijakan kami mayoritas terdiri dari pijakan akar pohon atau semak. Bahkan sering kali kami memerlukan bantuan tangan untuk mempertahankan keseimbangan. 







Namun bukan itu yang menjadi faktor kesulitan, melainkan sepanjang jalur menuju puncak ini mengingatkan saya pada kemasyhuran jalur Linggarjati yang ada di Gunung Ciremai, di mana sepanjang jalan ketika naik, lutut Anda berkali-kali akan menyentuh dagu. Di sepanjang jalan mungkin Anda hanya akan menemui 3 atau 4 pijakan landai di jalur utama, dan itu pun sangat pendek. Di luar itu Anda akan menemui jalur dengan kemiringan 40-50 derajat. Artinya penderitaan Anda tidak akan berakhir dengan singkat. Inilah ketidakramahan Cikuray yang ketiga. 







Jalur menuju puncak dapat dikenali dengan mudah. Pendaki-pendaki sebelumnya meninggalkan string tag berupa tali rafia yang diikatkan pada batang pohon. Namun bukan hanya itu, jalur sangat-sangat mudah dikenali karena pendaki-pendaki sebelumnya juga meninggalkan banyak sampah (!) berupa bungkus makanan, botol plastik, kaleng minuman, dan kantong keresek di sepanjang jalur, juga di beberapa pelataran landai yang digunakan sebagai camp. Edukasi yang kurang menyebabkan pendaki-pendaki ini enggan membawa turun sampah mereka. Sebuah perilaku tipikal yang mencoreng citra pendaki gunung dan sama sekali tak pantas ditiru.




Saya berjalan paling depan dan meninggalkan Donnie dan Ricky yang juga bertujuan untuk melakukan dokumentasi foto. Walaupun yang terdepan, perjalanan tidak saya lalui dengan mudah. Namun saya sangat menikmati pendakian yang sulit ini. Apalagi kalau bukan karena pemandangannya. Lepas dari zona Sub-Montana, Cikuray menyajikan pemandangan hutan khas zona Montana yang begitu memukau. Pohon-pohon tinggi yang basah, lumut tebal yang menempel di sana sini, dan tentunya kabut melayang yang seolah-olah membeku di sekitar kita. 






Akhirnya saya tiba di satu pelataran terbuka yang dikenal sebagai Puncak Bayangan tepat satu jam setelah berangkat. Setelah beristirahat untuk minum, saya segera melanjutkan perjalanan menuju puncak. Dari sana jalur yang dilalui lebih rapat, basah, terjal, dan berkabut daripada sebelumnya. Lebih pendek namun kemiringannya mencapai hampir 50-60 derajat. Setelah beberapa lama, saya mulai menemui jalur berbatu, pohon-pohon tinggi mulai menghilang, dan hutan dipenuhi semak pendek khas zona Sub-Alpin. Dari pemandangan itu saya sudah tahu: puncak sudah dekat!


Tak begitu lama saya menemui pijakan-pijakan batu ukuran sedang dengan vandalisme berupa coretan-coretan cat. Di sekitarnya terhampar semak eidelweiss, cantigi, cemara gunung, dan arbei yang sudah marak dengan bunga. Segera saya mempercepat langkah naik. Dan akhirnya tepat pukul 09.00 saya mencapai puncak!


PUNCAK!

Puncak Cikuray ditandai dengan adanya bekas Pos Relay yang berupa bangunan kotak dari dinding plesteran. Dulunya Pos Relay ini masih dilengkapi dengan pintu baja, jendela, peralatan operasi relay, dan menaranya. Namun semua itu sekarang hilang dan menyisakan bangunan kotak tanpa pintu dan jendela yang penuh dengan coretan cat. Di sana saya bertemu dua orang pendaki yang lebih dulu sampai lewat jalur pendakian Cikajang.


Saat itu puncak Cikuray ditutupi kabut tebal dan angin super kencang. Tak disangka saya sempat menerima panggilan telepon. Ternyata ada sinyal selular yang beberapa kali tertangkap di sana, namun sebentar kemudian drop. Dalam keadaan menggigil dan tangan yang mulai kebas, saya sempat berkirim pesan pendek namun tak lama sinyal dan baterai ponsel saya drop. Dengan murah hati saya sempat disuguhi kopi panas oleh kedua orang kawan baru saya ini. Satu jam setelah saya sampai di puncak, akhirnya Donnie tiba, dan Ricky menyusul 15 menit kemudian.

Kami langsung memasak air dan membuat susu cokelat panas dan mengeluarkan biskuit serta jelly sebagai menu makan siang kami. Berlima kami menikmati hidangan on-the-go sederhana ini. Memang kami belum sampai pada jam makan siang, namun angin yang dingin membuat kami harus mempertahankan suhu badan kami. Setelah itu kami berfoto ria dan saling bertukar nomor kontak dengan rekan kami dari Cikajang ini. 


Kabut tebal dan angin kencang terus saja mengurung kami yang berada di puncak. Sempat tersingkap sebentar, puncak Cikuray menghadirkan pemandangan luar biasa megah. Lembah Cikajang yang hijau dan Gunung Papandayan yang memukau di belakangnya. Sayang, pertunjukan ini hanya berlangsung beberapa detik saja, setelah itu kabut kembali naik. Alhasil, kami tidak berhasil mendapatkan foto pemandangan dari puncak. Tepat pukul 11.00 kami memutuskan untuk kembali turun dan meninggalkan kedua rekan kami tersebut yang masih memasak makanan. 


Seperti biasanya saya turun dengan lebih dahulu. Donnie dan Ricky menyusul. Ricky pun hanya mengambil sedikit saja gambar, karena mayoritas sudah diambil ketika perjalanan mendaki. Namun jangan Anda kira perjalanan akan menjadi mudah walaupun ini menurun. Pijakan yang berjauhan membuat lutut dan telapak kaki Anda bekerja lebih keras untuk menahan bobot tubuh, beban bawaan, dan menahan keseimbangan agar tidak terjatuh. Dengan pijakan yang berjauhan seperti ini, jika Anda terjatuh, maka risikonya akan lebih besar dibandingkan dengan pijakan yang landai.

Ternyata perjalanan turun pun cukup melelahkan. Setengah jam turun dari Puncak Bayangan saya sempat bertemu dua rombongan pendaki yang akan naik, satu dari Padalarang dan yang satunya dari Tangerang. Setelah mengobrol sebentar kami melanjutkan perjalanan kami masing-masing. Saya tiba di camp di mana kami bermalam tepat pukul 13.00. Artinya perjalanan yang saya tempuh, naik dan turun, memakan waktu yang sama (!). Sungguh perjalanan turun yang sama sekali tak mudah. Lagi-lagi perjalanan ini mengingatkan saya akan jalur Linggarjati yang kondang itu.


Setelah mengeluarkan peralatan yang kami sembunyikan, saya menunggu dua rekan saya turun. Cukup lama saya menunggu. Dan tepat seperti dugaan saya, satu jam kemudian mereka datang. Persis sama dengan waktu mereka mendaki. Tak menunggu lama setelah mereka datang, kami mulai mengepak ulang dan melanjutkan turun pada pukul 14.20 menuju Stasiun Relay kembali. Tak disangka, mulai dari saat itulah sesuatu yang aneh terjadi pada diri saya.

Saya mencoba berjalan turun seperti biasa, namun lama kelamaan keseimbangan saya mulai hilang. Seolah-olah kaki saya tidak lagi memiliki otot. Baru pertama kali (!) dalam hidup saya mengalami hal seperti ini dan saya tidak tahu apa sebabnya. Saya betul-betul kepayahan. Saya turun dengan mengandalkan pegangan tangan dan pengaturan keseimbangan. Pengalaman mengatur keseimbangan dalam olahraga panjat tebing benar-benar membantu. Jika tidak, saya pasti sudah ambruk pada saat itu.

Donnie tampak lebih baik dalam hal berjalan turun. Untuk itu saya minta ia berjalan di depan dan menunggu di ladang akar wangi agar pergerakan tim tetap lancar. Ricky? Anda sudah bisa menduganya. Walaupun ia sudah kepayahan sejak awal turun dari puncak dan tertinggal di belakang, tapi saya percaya bahwa ia mampu melewati kesulitannya. Ricky sudah pernah melewati tantangan yang lebih berat daripada ini. Kesulitan untuk saya belum berakhir. Mendekati pintu keluar hutan sudah tidak ada lagi pohon besar yang bisa saya raih, hanya ada semak pakis yang pendek, dan jalan pun semakin licin oleh lumut. 

Namun dengan susah payah saya akhirnya berhasil sampai di ladang akar wangi di mana Donnie telah menunggu. Dari sana Stasiun Relay sudah tampak begitu dekat. Donnie tampak melepaskan barang bawaannya dan berjalan-jalan di sepanjang galur ladang. Tak lama ia bercerita bahwa ia pun mengalami hal yang serupa dengan saya (!), terutama ia rasakan ketika berada di jalan datar. 

Ternyata bukan hanya saya yang mengalami hal ini. Dari situ saya paham bahwa kaki saya yang tidak pernah lagi digunakan untuk berolahraga intens lah yang menyebabkan saya begini. 3 tahun total berhenti olahraga dan langsung melakukan pendakian yang cukup berat dalam waktu yang singkat membuat otot saya mengalami overburn. Namun Donnie tampak jauh lebih baik karena kakinya sering digunakan untuk berolahraga futsal. Ricky? Saya enggan membayangkan dan cukup mengerti saja dalam hati.

Sedianya kami akan menunggu Ricky di titik itu dan baru melanjutkan perjalanan setelah ia datang. Namun tidak begitu lama saya datang, hujan mulai turun. Tadinya kami berniat bertahan, namun hujan malah turun semakin deras. Khawatir kondisi fisik kami semakin drop, akhirnya saya memutuskan untuk turun menuju Stasiun Relay bersama Donnie. Saya juga khawatir jika kami berada di area terbuka dalam kondisi hujan, maka potensi petir akan mendekati kami. 

Kami bergegas turun melewati ladang akar wangi dan semak-semak teh. Bergegas? Tidak juga. Karena kondisi kaki-kaki kami yang sudah kepayahan, perjalanan menuju Stasiun Relay jadi berkali lipat lebih sulit. Jalan yang licin, aliran air yang deras, ketiadaan pegangan membuat perjalanan turun makin sulit. Dan dengan segala daya upaya akhirnya kami berhasil mencapai Stasiun Relay. Donnie tiba beberapa menit lebih dulu. Saya tiba pada pukul 15.15. Kami berdua tiba dengan kondisi basah kuyup. 


Sambil menunggu datangnya Ricky, saya dan Donnie langsung bekerja sama memasak makanan panas. Saya memutuskan untuk memasak macaroni bolognaisedan kopi. Sembari memasak kami mengganti pakaian dengan pakaian kering. Kami sempat khawatir karena Ricky tak kunjung muncul. Mendekati sore hari tampak sesosok bayangan muncul dan mendekat dari semak-semak teh. Ternyata itu Ricky. Sempat mengambil percabangan jalan terakhir yang salah di kebun teh, akhirnya Ricky berhasil turun dan sampai di Stasiun Relay tepat pukul 16.00. 


Itu berarti tepat 24 jam, kami, trio pendaki nekat, telah tuntas menunaikan niat kami mendaki Gunung Cikuray yang selama ini hanya kami lihat kecantikannya dari jauh. Allahu Akbar! Ricky yang sampai di Stasiun Relay langsung membaringkan diri dengan tubuh kakunya ke lantai namun tetap tertawa-tawa. Kami semua tertawa-tawa. Menertawakan kepayahan kami, menertawakan kesuksesan niat, menertawakan kehangatan kisah perjalanan. Sungguh indah. 

Setelah makan sore itu, berganti pakaian kering, dan mengepak ulang peralatan, kami menghubungi ojek untuk menjemput kami. Terima kasih Tuhan. Anda bisa membayangkan, apa yang harus kami lakukan dan apa yang akan kami alami untuk turun ke Cilawu jika saat itu teknologi selular belum ada di Indonesia. Setelah berpamitan pada penjaga Stasiun Relay, kami turun dengan ojek pada pukul 18.00, melewati perkebunan Dayeuh Manggung yang gelap berkabut dan tiba di Cilawu sekitar pukul 19.00.


Kami cukup lama menunggu datangnya angkot yang akan mengantarkan kami ke terminal Guntur. Sekitar pukul 20.30 kami tiba di terminal. Untuk ukuran Garut itu sudah cukup larut. Akibatnya tidak ada lagi bus yang beroperasi untuk mengantarkan kami kembali ke Bandung. Namun setengah jam kemudian akhirnya kami menemukan mobil omprengan yang menuju Bandung. Memang berdesak-desakan, tarif lebih tinggi bahkan dari bus AC, dan suasananya sumpek karena beberapa orang merokok di dalam mobil yang kecil itu, namun kami bersyukur akhirnya kami tiba di Bandung malam itu juga dengan selamat dan relatif cepat.

Dalam perjalanan pulang dari Cilawu Ricky sempat bercanda dengan mengatakan bahwa ia kapok mendaki gunung, namun kami tahu bahwa itu tidak mungkin, sebab mendaki gunung akan selalu menjadi salah satu kegemaran dan kenakalan yang kami pelihara. Karena kami tahu bahwa jika kami tidak mendaki gunung, itu sama artinya dengan membiarkan tubuh, pikiran, jiwa kami berkarat, dan pasti kami akan menua semakin cepat. Pada saat di camp saya pun membagi adagium yang saya percayai betul kesaktiannya kepada Ricky dan Donnie.

Adagium itu berbunyi, "Anda tidak berhenti bermain karena Anda menjadi tua, namun Anda menjadi tua karena Anda berhenti bermain".

Selamat tahun baru!

11.08.2010

TANGGAL 26 DAN BENCANA ALAM: HOAX YANG MENYESATKAN

http://6ix2o9ine.blogspot.com

Beberapa hari ini seiring dengan terjadinya bencana kembar/dual disaster di tanah air, saya menerima sms seperti ini:
"ada apkh d bl!k an9ka 26???26 Des 2004. sunami d aceh, 26 mei 2006 Gmpa d Jogja, 26 Juni 2009 Gmpa d Tasikmalaya, 26 Okt 2010 Sunami di Mentawai, 26 Okt 2010 Merapi Meletus. T'nyata dlm al_qur'an surat k'26 (asy-syura) tntng azab Allah!!!! , tlng sms n!e krm pd 7 org. jgn d p'rmainkn Demi ALLAH n!e Amanah jgn d hpus sblm dkrm ke 7 org.."
Pada data lain berupa komentar atas status saya di Facebook adalah sebagai berikut:
Bencana Tahun 1500-2000: 26 Jan 1531 gempa bumi di Lisbon, Portugal, 30.000 orang tewas 26 Jan 1700 gempa di Laut Pasifik, dari Vancouver Island, Southwest Canada off British Columbia hingga Northern California, Pacific Northwest,USA. Dikenal sebagai megathrust earthquake. 26 Jul 1805 gempa bumi di Naples, Calabria, Italy, 26.000 orang tewas 26 Agt 1883 Gunung Krakatau meletus, 36.000 orang diperkirakan tewas 26 Des 1861 gempa bumi di Egion, Yunani 26 Mar 1872 gempa bumi di Owens Valley, USA 26 Agt 1896 gempa bumi di Skeid, Land, Islandia 26 Nop 1902 gempa bumi di Bohemia, sekarang Czech Republic 26 Nop 1930 gempa bumi di Izu 26 Sep 1932 gempa bumi di Ierissos, Yunani 26 Des 1932 gempa bumi di Kansu, Cina, 70.000 orang tewas 26 Okt 1935 gempa bumi di Colombia 26 Des 1939 gempa bumi di Erzincan, Turki, 41.000 orang tewas 26 Nov 1943 gempa di Tosya Ladik, Turki 26 Des 1949 gempa bumi di Imaichi, Jepang 26 Mei 1957 gempa di Bolu Abant, Turki 26 Mar 1963, gempa bumi di Wakasa Bay, Jepang 26 Jul 1963 gempa bumi di Skopje, Yugoslavia, 1.000 orang tewas 26 Mei 1964 gempa bumi di S. Sandwich Island 26 Jul 1967 gempa bumi di Pulumur, Turki 26 Sep 1970 gempa bumi di Bahia Solano, Colombia 26 Jul 1971 gempa bumi di Solomon Island 26 Apr 1972 gempa bumi di Ezine, Turki 26 Mei 1975 gempa bumi di N. Atlantic 26 Mar 1977 gempa bumi di Palu, Turki 26 Des 1979 gempa bumi di Carlisle, Inggris 26 Apr 1981 gempa bumi di Westmorland, USA 26 Mei 1983 gempa bumi di Nihonkai, Chubu, Jepang 26 Jan 1985 gempa bumi di Mendoza, Argentina 26 Jan 1986 gempa bumi di Tres Pinos, USA 26 Apr 1992 gempa bumi di Cape Mendocino, California, USA 26 Okt 1997 gempa bumi di Italia Khusus INDONESIA Tsunami di Aceh tanggal 26 Dec'04, Gempa Jogja 26 Mei 2006, Tasik gempa 26 juni 2010, Tsunami Mentawai 26 Okt 2010, Merapi Meletus 26 Okt 2010. "̮..hϱ..hϱ..hϱ..hϱ..hϱ..

Bagi saya, SMS dan komentar tersebut, yang mungkin juga anda terima, adalah suatu tawaran yang menarik. Di mana kita diminta untuk mengingat-ingat beberapa kejadian bencana untuk lebih dekat dan mempercayai Alloh SWT, Dzat Khalik Yang Maha Kuasa.

Pada SMS yang saya terima misalnya, sebagai seorang muslim, saya diminta untuk menengok kembali Al Qur'an dan terjemah/tafsirnya untuk mengatahui arti ayat 26 surat Asy Syuura yang dimaksud.[...] T'nyata dlm al_qur'an surat k'26 (asy-syura) tntng azab Allah! [...]

Dari penelusuran itu saya tahu bahwa QS 26 bukanlah surat Asy Syuura. Surat Asy Syuura adalah surat ke 42 dalam Al Qur'an. Sedangka ayat 26 yang dimaksud, memang benar mengenai azab Alloh SWT terhadap orang-orang kafir yang berpandangan 'menyimpang' mengenai ketetapan Alloh SWT tentang kiamat. QS 26 adalah surat Asy Syu'araa dan ayat ke 26 adalah ayat yang menyebutkan bantahan Musa A.S. terhadap Fir'aun.

SMS itu juga menulis bahwa [...]26 mei 2006 Gmpa d Jogja, 26 Juni 2009 Gmpa d Tasikmalaya, 26 Okt 2010 Sunami di Mentawai, 26 Okt 2010 Merapi Meletus [...]. 2 peristiwa belakangan masih bisa diverifikasi kebenerannya karena baru berlangsung beberapa hari lalu. Tetapi 2 tanggal pertama (26 Mei 2006 Gempa Yogya dan 26 Juni 2009 Gempa Tasikmalaya) adalah kebohongan belaka.

Jelas saya masih ingat bahwa Gempa Tasikmalaya dengan kekuatan 7,2 SR terjadi tanggal 2 September 2009. Saya masih bisa mengingat hal itu karena tanggal 3 September adalah hari lahir anak pertama saya, yang pada tahun 2009 dirayakan dalam keprihatinan dan ketakutan. Prihatin karena ada tetangga yang mengungsi ke rumah kami karena tempat tinggalnya rusak berat. Takut karena gempa itu sangat besar.

Sedangkan gempa di Yogya terjadi pada tanggal 27 Mei 2006. Jelas lagi bahwa SMS tersebut terlalu memaksakan semua kejadian bencana besar yang kita alami selalu terjadi di tanggal 26.

Sedangkan pada data ke dua, deretan angka 26 di atas tampak meyakinkan karena lengkap dengan tanggal, bulan, tahun, jenis bencana dan lokasinya. Namun lagi-lagi saya menemukan kesalahan yang fatal, yakni
[...]Khusus INDONESIA ....Gempa Jogja 26 Mei 2006, Tasik gempa 26 juni 2010, ..hϱ..hϱ..hϱ..hϱ..hϱ.. [...]

Sudah jelas bahwa dua kejadian yang tercetak tebal itu adalah data bohong alias palsu alias H O A X.

...

Saya hanya ingin berbagi pada semua untuk tidak terlalu menelan mentah semua yang kita dapat di dunia maya. Banyak sudah kebohongan-kebohongan yang tersebar melaului dunia internet atau SMS. Seperti misalnya yang ramai dibicarakan via Blackberry Messenger atau SMS adalah akan adanya gempa besar dengan kekuatan 9,8 SR pada tanggal 26 November 2010. Saya tidak punya kompetensi untuk membantah isu tersebut, namun menurut para ahli jelas disebutkan bahwa gempa bumi TIDAK BISA DIPREDIKSI dengan tanggal yang tepat. Para ahli hanya mengetahui akan terjadi gempa, tetapi belum mampu mengetahui seberapa besar tepatnya dan tanggal pastinya. Ilmu manusia belum sampai ke sana. Biarlah hal tersebut menjadi rahasia Tuhan Yang Maha Esa agar kita sebagai manusia tetap beriman, berharap, dan berdoa padaNya. Buka pada tuhan yang lain. Termasuk tuhan ilmu pengetahuan itu sendiri.

Hal lain, bila ingin berbuat baik, bersyi'ar, berdakwah, mengingatkan manusia pada Sang Khalik, seperti yang dimaksud SMS HOAX tersebut, mengapa harus dengan jalan berbohong? Bila ingin menyampaikan berita kebenaran, dakwah yang mengingatkan, sampaikanlah dengan cara yang benar. Bukan dengan berbohong.

Simpulan saya adalah data yang beredar di masyarakat seperti pada SMS dan komentar yang saya sertakan di atas, hanyalah BERITA BOHONG atau HOAX.

Jangan percaya dan tetap waspada. Tetap mengingat keesaan dan kekuasaanNya, karena bencana alam yang terjadi bukanlah  sekedar fenomena alam biasa, tetapi juga merupakan cara Alloh SWT memberi kita peringatan.

Wallohu'alam bissawab.

9.09.2010

http://6ix2o9ine.blogspot.com


Menghitung umur dari Romadhon ke Romadhon. 

Mengeja sisa usia dalam perputaran 12 bulan yang fana 

dan lambat dalam amal-amalan,

tetapi cepat sekali dalam kenistaan. 


Yaa Robbi, terima kasih telah memberikan kami 

kesempatan menyentuh Romadhon tahun ini 

yang akan segera usai. 

Berikanlah kami kesempatan untuk menyentuhnya 

lagi di tahun berikutnya...


akhir Ramadhan 1431 H - 2010 M

8.16.2010

PUISI KEMERDEKAAN

http://6ix2o9ine.blogspot.com

Mari rayakan kemerdekaan
berpawai, arak-arakan keliling kota
memakai kostum warna-warni
kupilih baju pahlawan bertopeng, Spiderman
dan beberapa teman memakai baju Batman juga Superman

Saat haus mendera, minum saja Coca Cola atau Fanta
sambil mengepulkan asap Marlboro juga Lucky Strike
di telingaku kupasang earphone agar bisa
mendengarkan lagu-lagu Metallica
dengan mp3 player buatan China
saat lapar kubuka bekal dari mama
sepotong ayam Kentucky Fried Chicken
dan setangkup burger Mc Donald
kulanjutkan perjalanan memakai Yamaha lalu naik Toyota
bahagianya hari ini
teriknya matahari menerpa kulit yang menghitam
namun tak perlu khawatir
karena telah kulapisi Johnson dengan 'n Johnson juga Nivea

Sore hari usai sudah keramaian
melepas lelah di Starbucks sambil chatting via Yahoo Messenger
ke teman-teman seluruh Indonesia
di laptop Toshiba yang memakai OS Windows Vista
membaca e-mail masuk di Gmail
browsing berita meriahnya kemerdekaan di CNN.com
terkadang tertawa terbahak melihat kelakuan
Bart Simpson di channel Cartoon Networks
di televisi plama 27 inci buatan Korea

Malam menjelang
kemeriahan berlanjut di tempat hiburan malam
berdisko hingga pagi di Embassy
dan mabuk berbotol-botol whisky, vodka, juga sedikit mariyuana
berakhir dengan ngesex bersama perempuan pirang asal Belanda
dengan berbagai gaya yang kudapat dari Kamasutra

ah, nikmatnya kemerdekaan

Merdeka
Merdeka
Merdeka!!!

(bahkan sebetulnya kita tak pernah
tahu bagaimana cara mengeja kata
M-E-R-D-E-K-A...)

180807

Menjelang Ulangtahun yang Katanya Kemerdekaan Indonesia ke-65

PUISI DARI NEGERI KATANYA

http://6ix2o9ine.blogspot.com


Inilah Negeri Katanya
Negeri yang katanya subur makmur
gemah ripah repeh rapih
Katanya negeri di mana kebohongan
dan fitnah merajalela
dari kepala, pundak, hingga kaki yang melata

Kata guru agama, katanya di Negeri Katanya,
uang dan kekuasaan adalah Tuhan
yang begitu dicinta dan ditaati
Di rak-rak buku gudang bawah tanah
yang lembab dan dingin berdebu,
kitab-kitab suci agama samawi
dipenjara oleh tafsir para ustadz, pendeta, juga penganutnya
Tuhan adalah cara efektif untuk menindas
dan menakut-takuti

Ancaman dosa dan potong tangan bagi para pencuri,
hanya berlaku di tingkat pencuri sandal dan jemuran saja
Sedangkan penggelapan uang pajak
dan tilep-menilep uang negara
diganjar ucapan terima kasih dan
tanda jasa karena telah berderma
di antara sesama buaya
acara ini dirayakan di televisi dan di media massa
dengan wajah sumringah
dan polos tanpa dosa

"Di Negeri Katanya ini Nak", kata Guru Geografi
Wilayahnya luas dan terbagi-bagi
berdasar tingkat ekonomi dan kekuasaan
Ibu kota negara adalah wilayah dengan tingkat korupsi tinggi
dan di wilayah-wilayah propinsi,
raja-raja kecil memungut pajak resmi dan pungli
dibalik undang-undang otonomi

Di Negeri Katanya, berita dan informasi basi
adalah santapan sehari-hari
para pezina dan pendusta dijadikan idola
sementara mereka yang menderita dan mencari keadilan
dipenjara dan didenda beratus juta

Kata-kata kemarahan rakyat jelata dipuntir media
hanya gara-gara sebutir ekstasi, sepucuk surat elektronik, atau 3 buah coklat
sopir, pegawai kecil, dan buruh tani berhak duduk termangu di balik terali besi
Para penyebar berita menyebarkan berita
perselingkuhan dan zinah sebagai kebenaran,
sedangkan kegamangan dan penindasan tayang di akhir pekan
sebagai berita hiburan

"Di Negeri Katanya ini nak", katanya upah kerja berhari-hari
bisa dipotong atas nama biaya administrasi yang tanpa kuitansi
kamu bahkan tidak bisa mengadu sama sekali
karena tempat mengadu hanyalah tumpukan jerami

"Di Negeri Katanya ini nak", kata guru Ekonomi
Upah kerja bertahun-tahun bahkan tidak bisa dipakai
untuk sekedar mencicil baju dan makanan keperluan sehari-hari
Tenaga kerja dikirim ke berbagai negeri sebagai budak
dan sering kembali dalam peti mati.

Sebagai komoditi, manusia diperdagangkan demi devisa
yang dipakai untuk membangun jalan raya untuk mobil-mobil mewah,
galangan kapal pesiar para pencatut, atau
landasan pesawat terbang pribadi para pencuri.

Di desa desa pedalaman, biarlah mereka berjalan kaki 
menembus rimba berhari-hari karena secara antropologis 
fisik mereka sudah teradaptasi.
Begitu katanya pelajaran hari ini
tentang Negara Katanya
di mana kata-kata adalah ancaman
dan puisi...

... Maaf, masih pagi bung!
Tak ada tempat untuk puisi
para pemimpi...

22122009

Repost menjelang ulang tahun Indonesia
katanya Merdeka ke 65 tahun...

8.01.2010

PERTEMUAN

http://6ix2o9ine.blogspot.com

I
Bercakaplah dalam diam
"Aku sering impikan kamu
mengelus panjang rambutku"
ungkapan klise bahasa rindu

Tetapkanlah hening
sebagai manifesto abadi kita
karena usai pertemuan
cinta bukan sekedar kata-kata

II
Kunanti kau di dermaga
di mana biduk kecilku
sabar menunggu istirah
mengarungi samudera sajadah

III
Bila kau bertanya
mengapa harus ada pertemuan
mungkin kujawab
keterpisahan adalah sebab
atau mungkin juga kujawab
karena ada rindu membentang
antara dua kutub persamaan
atau mungkin akan kujawab apa saja
agar tak ada lagi
pertanyaan

IV
Dan hanya cangkir kosong
dan setumpukan puntung
dan sketsa harapan dicoretkan
pada ketaksaan percakapan
hening lagu camar di dermaga
menganyam cerita tentang bulan
saat aku kehilangan pertemuan

010598

TELEGRAM

I
Merpati itu koyak lagi sayapnya
tak lagi disahabati angin
dihempaskannya rembulan pada pagar
taman kota

II
Basuhlah lukamu
dengan embun pagi
yang berdzikir pada muda pucuk
daun-daun hutan cemara

III
Lalu balutan pada gundah
menjelma awan hitam bergelayutan
pada langit-langit istirah
: sabarlah hujan segera turun nanti

IV
Angin telah berkhianat sepanjang musim
dan bulan berdebu keringatan
terengah-engah mengigau pada malam yang resah
terlalu dusta untuk berkata-kata
dengan tetesan air hujan yang menempel
pada kelembaban diam. Beku.

220298

SIKLUS

http://6ix2o9ine.blogspot.com

Papelong-pelong jeung bulan sapasi
nu mencrong luhureun hateup
nyawalakeun mangsa ka tukang
nu kungsi disorang jeung manehna

Papelong-pelong jeung bulan nu kari sapasi
seukeut neuteup pameunteu
mangsa ramo-ramo patingkarait
aya kecap nu hamo kungsi kedal

Bulan nu kari sapasi ukur bisa nyakseni
mangsa katukang hamo kasorang
di luhur hateup aya nu nyangsaya:
cinta
mangsa ngaliwatan siklus dunya
caang nu serab
jeung peteng nu pohara

01082010

7.31.2010

Bekerja dan Rendah Hati

http://6ix2o9ine.blogspot.com
...
Abu Mawahib As Sya'roni menjelaskan bahwa manusia yang bekerja memiliki kelebihan-kelebihan yang tidak dimiliki oleh manusia yang hanya beribadah saja dalam hidupnya. Pertama, jerih payah usahanya akan dinikmati sendiri. Hal ini karena ia makan dari usahanya sendiri, bukan dari pemberian (sedekah) orang lain, yang konon, dianggap sesuatu yang kotor sehingga Nabi melarang keluarganya memakan barang sedekahan. Kedua, tidak ada kesombongan dan merasa paling pintar dan berilmu atas orang lain. Dengan demikian dalam hal ini ia akan melihat dirinya lebih rendah, dan orang lain lebih tinggi. Rendah hati sangat dianjurkan oleh Nabi. Ingat, rendah hati bukan rendah diri
....
Muhammad KH, dikutip dari Buletin Tafakuran edisi 178 2500 23 Juli 2010

6.05.2010

OBITUARI: WULAN DWI KARTIKA (6 JUNI 1983 – 6 JUNI 2010)

http://6ix2o9ine.blogspot.com

Wulan Dwi Kartika
Siang itu, Senin 6 Juni 1983, tepat 27 tahun yang lalu. Bandung digegerkan oleh berita pembunuhan terhadap seorang pembantu rumah tangga berumur 46 tahun dan seorang gadis kecil berumur 8 tahun. Kedua korban ditemukan tak bernyawa, tergeletak bersimbah darah dengan sekujur luka bekas senjata tajam dan benda tumpul.Forensik kepolisian menyatakan kedua korban meninggal akibat pembunuhan sadis yang dilakukan beberapa jam sebelumnya.

Gadis kecil yang berusia 8 tahun itu, Wulan Dwi Kartika, adakah siswi SDN Banjarsari IV Jalan Merdeka Bandung. Wulan baru berumur 8 tahun lebih 16 hari. Pada 20 Mei 1983, ia baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-8. Dalam logika sederhana manusia, Wulan masih terlalu muda untuk meninggal dunia, apalagi dalam kondisi berdarah-darah akibat senjata tajam. Selain beberapa luka tusukan, kedua belah nadinya diiris oleh para pelaku dan jasadnya dibenamkan ke dalam bak mandi. Audzubillahhi min dzalik.

Gadis kecil yang baru berusia 8 tahun itu, meninggal dalam kondisi yang mengenaskan dan di luar akal pikiran kemanusiaan yang sehat. Ia masih mengenakan gaun berwarna biru malam, yang juga ia kenakan pada saat merayakan ulang tahun yang ke-8. Gadis kecil itu adakah adik kandung saya.

Pesta ulang tahun ke-8, 20 Mei 1983. Beberapa hari menjelang kematiannya.
Gaun inilah yang juga dikenakannya saat peristiwa terkutuk itu.

Setelah 27 tahun berlalu, peristiwa mengerikan itu masih kami ingat. Bahkan saya menceritakannya juga pada kedua anak saya yang masih balita, bahwa mereka mempunyai seorang bibi, tante, yang  sudah meninggal. Tentu saya tidak menceritakan tindak kekerasan dan penganiayaannya. Mereka masih terlalu kecil untuk mencerap berita dan kisah sadis itu.

Klipingan koran PR 7 Juni 1983 dan Kompas 8 Juni 1983

27 tahun, siang malam, kami selalu berdoa. Terutama ibu dan bapak kami. Berdoa memohon keadilan, berdoa memohon kekuatan dan keimanan dalam menerima takdir tersebut. Seiring waktu yang berjalan, kami bisa menerima takdir dan melepas kepergiannya dengan iklas. Namun, doa-doa itu tak penah lepas dari munajat kami, terutama doa memohon keadilan dunia dan akherat karena selama 27 tahun kasus pembunuhan itu tidak pernah terungkap.

27 tahun peristiwa pembunuhan ini menjadi misteri. Kami tidak pernah tahu siapa pelakunya, siapa dalang di belakangnya, bahkan juga apa motifnya. Semua yang kami terima hanyalah asumsi dan desa-desus. Berita lain dari para orang pintar dan paranormal, tidak bisa dibuktikan karena bukti-bukti yang lemah serta tentu saja hukum positif di negara ini tidak menerima barang bukti dan asumsi dari dunia non logika.

Sekitar tahun 1979-1980an.
Kami 3 bersaudara di rumah lama kami di Sekeloa.


27 tahun hidup dalam misteri membuat saya bertanya-tanya akan fungsi dan kondisi keadilan manusia. Saya mempercayai bahwa memang keadilan hanya milik Alloh SWT, bukan milik manusia. Hukum manusia tidak bisa menjangkau para pelaku dan dalang di balik pembunuhan terkutuk itu, tetapi kekuasaan dan takdir Alloh SWT-lah yang akan menjangkaunya. Bila dunia yang fana ini tidk bisa menunjukkan pada kami, alam baka lah yang akan menunjukkanya, dan itu adalah sebuah kepastian.

Ziarah beberapa waktu lalu

Untuk adikku di alam sana, berbahagialah, karena kamu dengan takdirmu, diselamatkan Alloh SWT dari godaan duniawi yang mengerikan. Kamu telah menjelma menjadi bidadari yang akan menjemput orangtua kita kelak, Bapak dan Mamah, di Yaumil Akhir nanti dan menuntunnya ke dalam Jannah karena memiliki anak solehah seperti kamu.

27 tahun bukan waktu yang sebentar dalam penantian menunggu dan mencari keadilan. Tetapi pasti merupakan waktu yang lama dan penuh siksaan dunia bagi para pelaku serta dalangnya, yang mungkin masih berkelana di alam dunia ini.  Obituari ini hanyalah i’tibar bagi siapa saja. Karena kejadian seperti ini sangat mungkin dialami oleh siapa saja.

Semoga Alloh SWT senantiasa melindungi kita dari godaan dan gangguan syetan yang terkutuk. Menjauhkan kita dari perilaku manusia-manusia yang dzolim dan tak berperikemanusiaan. Amin.

Ricky N. Sastramihardja

5.25.2010

PLAGIAT?

http://6ix2o9ine.blogspot.com

Coba bandingkan foto berikut yang saya dapat di http://binusipc.com/images/IPC%202010%20winners/1st%20Winner%20General.jpg. Foto karya Sutanta Aditya ini adalah  pemenang Binus International Photo Contest kategori umum bertajuk "Acces to Health"



Bandingkan dengan foto yang saya dapat di http://www.jamesnachtwey.com/ dengan tajuk "Chechnya, 1996 - Ruins of central Grozny". (thx buat Rico atas infonya)



Terinsipirasi atau plagiat?

Menurut saya mah plagiat, karena konsep dan gagasan, eksekusi gagasan, angle, komposisi, background, foreground, bahkan bentuk kepala subjek yang terpotong (out frame) hingga tone color-na mirip pisan...

Hmmm... ada yang berpendapat lain?